Rakitic: Messi Terbaik Tapi Tahun Ini Milik Modric
CNN Indonesia -- Gelandang Barcelona, Ivan Rakitic, tak memungkiri Lionel Messi
sebagai pemain terbaik sepanjang sejarah sepak bola. Namun, ia menilai
rekan setim di klubnya itu tak selalu meraih penghargaan The Best FIFA
Men's Player (Pemain Terbaik FIFA).
Rakitic kini lebih cenderung memilih rekan setimnya di timnas Kroasia, Luka Modric, untuk meraih penghargaan Pemain Terbaik FIFA tahun ini.
Modric masuk dalam daftar finalis atau tiga besar kandidat Pemain Terbaik FIFA bersama Cristiano Ronaldo dan Mohamed Salah. Sedangkan Messi tahun ini tak ada dalam daftar finalis.
"Ada sejumlah alasan yang membuat Anda menjadi lebih baik atau tidak.
Bagi saya secara umum pemain terbaik di dunia dan mungkin pemain terbaik
sepanjang masa adalah Leo Messi."
"Itu mudah sekali [untuk menentukannya]. Kumpulkan bocah-bocah. Sembilan dari 10 anak pasti mengatakan hal yang sama [Messi terbaik sepanjang sejarah]," terang Rakitic dikutip dari Sports Keeda.
Kendati Messi berlabel sebagai pemain terbaik sepanjang sejarah, bukan
berarti pemain lain tak mendapat kesempatan meraih Pemain Terbaik FIFA.
Rakitic menilai Modric yang pantas meraih penghargaan itu karena
sejumlah pencapaiannya yang gemilang tahun ini.
"Saya pikir saat ini adalah tahunnya Luka [Modric]. Sejujurnya, Leo
[Messi] dan orang-orang juga tahu bahwa ia [Modric] layak mendapatkan
penghargaan itu."
"Sejujurnya jika ia meraih penghargaan pemain terbaik Eropa, saya tidak tahu apa yang harus ia lakukan untuk menjadi pemain terbaik dunia," ungkap Rakitic.
Rakitic dan Modric sukses membawa timnas Kroasia menorehkan sejarah baru untuk kali pertama ke final pada Piala Dunia 2018. (bac)
Rakitic kini lebih cenderung memilih rekan setimnya di timnas Kroasia, Luka Modric, untuk meraih penghargaan Pemain Terbaik FIFA tahun ini.
Modric masuk dalam daftar finalis atau tiga besar kandidat Pemain Terbaik FIFA bersama Cristiano Ronaldo dan Mohamed Salah. Sedangkan Messi tahun ini tak ada dalam daftar finalis.
Lihat juga:Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Mauritius |
"Itu mudah sekali [untuk menentukannya]. Kumpulkan bocah-bocah. Sembilan dari 10 anak pasti mengatakan hal yang sama [Messi terbaik sepanjang sejarah]," terang Rakitic dikutip dari Sports Keeda.
Lionel Messi dinilai Ivan Rakitic sebagai pemain terhebat sepanjang sejarah. (Foto: REUTERS/Albert Gea)
|
Lihat juga:Rossi Menjauh dari Podium di Paruh Kedua MotoGP 2018 |
"Sejujurnya jika ia meraih penghargaan pemain terbaik Eropa, saya tidak tahu apa yang harus ia lakukan untuk menjadi pemain terbaik dunia," ungkap Rakitic.
Lihat juga:5 Calon Pengganti Luis Milla di Timnas Indonesia |
Rakitic dan Modric sukses membawa timnas Kroasia menorehkan sejarah baru untuk kali pertama ke final pada Piala Dunia 2018. (bac)
Comments
Post a Comment